HUT Dirgahayu RI Ke – 74 kecamatan Prambon gelar gerak jalan

HUT Dirgahayu RI Ke – 74 kecamatan Prambon gelar gerak jalan

JURNAL99.COM,SIDOARJO - Menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekan RI ke 74 tahun
2019 Pemerintah Kecamatan Prambo Kabupaten Sidoarjo menggelar lomba gerak jalan diikuti
seluruh SD/SMP/MTs dan SMA/SMK/MA dan Staff Kecamatan,Bendahara Desa Se Kecamatan
Prambon,Ibu – ibu PKK,Guru Senam,Banser dan karang taruna Desa se Kecamatan Prambon
Senen (19/08/2019).


Gerak jalan ini mengawali rangkaian peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-74 Kecamatan
Prambon Kabupaten Sidoarjo Jawa Timur.
Camat Prambon Hj,Ainun Amalia,S.Sos mengatakan lomba, gerak jalan tingkat SD/ SMP/MTs
terdiri dari 108 dan regu Umum 80 Peserta,”Jelasnya..
Pesertanya tidak asal tampil, sekadar berkaos oblong atau hanya mengenakan seragam sekolah
masing-masing. Gerak jalan bersama terasa semarak bak karnaval.
Gerak jalan merupakan olahraga kecepatan, ketepatan, kekompakan, kebersamaan, dan
keindahan. Makna ini bisa menjadi kunci kesuksesan untuk mencapai tujuan bersama,” ujar
Kapolsek Prambon.


Sebanyak 108 regu untuk pelajar dan 80 Regu untuk umum ikut ambil bagian pada lomba gerak
jalan yang di selenggarakan Kecamatan Prambon dalam rangka peringatan HUT Kemerdekaan
RI Ke 74,
Lomba gerak jalan diikuti pula oleh peserta dari berbagai unsur, diantaranya pelajar, karang
taruna, Ibu-ibu PKK, pemerintahan desa dan lainnya, mengambil garis start di Lapangan Desa
Kedung Wonokerto Kecamatan Prambon Kabupaten Sidoarjo menempuh jarak sepanjang 5
Kilometer dan Finis Di Lapangan Desa Simpang,”Ucapnya.


Camat Prambon Hj.Ainun Amalia,S.S.os menjelaskan kepada media jurnal99.com lomba gerak
jalan yang digelar ini selain untuk kesehatan juga bertujuan untuk mengenang jasa para
pahlawan yang telah berjuang membela kemerdekaan.
Diharapkan akan tertanam rasa nasionalisme yang tinggi untuk keutuhan NKRI tercinta ini, ucap
Camat Prambon Ainun Amalia,Selain kekompakan, performa terbaik serta pakaian yang
dikenakan oleh peserta menjadi penilaian,” paparnya.


Tamu Para undangan yang Hadir forkopimka Prambon,Camat Prambon Hj.Ainun Amalia,S.Sos,Kapolsek
Prambon AKP Sumarsono beserta Anggotanya,Komandan Koramil Prambon beserta jajarannya,Kades se
Kecamatan Prambon,BPD,LPMD,Tokoh Agama,Tokoh Masyarakat dan semua peserta lomba Gerak jalan.

Desa Temu Kecamatan Prambon Kabupaten Sidoarjo beliau menghadirkan 3 regu gerak jalan ,Tiap – t
iap regu berpakaian kaos oblong dan jean terlihat sangat tampak rapi sekali dan Ada salah anggota team
gerak jalan Desa Temu di wawancarai oleh awak Media jurnal99.com,Mereka menjawab,”Saya senang
sekali dengan lomba gerak jalan ini karena tiap satu tahun sekali Forkopimka Prambon memperingati
Hut RI,Terangnya.(im)

Sebelumnya Ketua Forum Kades Se Kecamatan Prambon Mengawali Gerak Jalan Untuk Memperingati Hut Dirgahayu RI Ke 74 Tahun
Selanjutnya Kades Watutulis dan Warga Telah Mengikuti Lomba Karnaval Dengan Tema Adat Bali Dengan judul Anoman Obong